Daftar Harga Kamera Nikon Terpopuler di Tahun Ini - Kamera Nikon adalah brand kamera digital yang saat ini tengah menyandang gelar lensa terbaik. Ya, resolusi boleh sama, bahan dasar boleh juga sama, dan banyak brand lain juga bisa membuat kamera dengan spesifikasi yang secara tertulis sama dengan kamera keluaran Nikon. Namun nyatanya, dari pengalaman yang beredar dan dibagikan oleh para penggiat fotografi di dunia maya ataupun lewat berbagai media masa, memang banyak yang mengakui kamera buatan Nikon memiliki lensa yang belum ada tandingannya. Dengan resolusi yang sama, bidikan menggunakan kamera Nikon akan menciptakan gambar yang lebih baik dari yang lain. Terlepas dari apa rahasia yang membuat kamera Nikon bisa memiliki kemampuan seperti ini, nyatanya daftar harga kamera Nikon sampai saat ini tetap menjadi katalog unggulan yang banyak dicari.
Nikon selalu berupaya untuk memperbarui dan semakin melengkapi spesifikasi kamera-kameranya dari waktu ke waktu. Mulai dari kamera DSLR Nikon harga standar, menengah, sampai yang bisa tembus bandrol puluhan juta tidak lepas dari bidikan pasar Nikon. Apa saja sih seri kamera digital SLR dari Nikon yang sampai saat ini masih menjadi bintang di kelasnya?
Berikut Daftarnya Untuk Nikon Terpopuler Anda
1. Nikon D3300
Kamera ini merupakan rekomendasi terfavorit untuk pecinta fotografi pemula. Budget yang harus Anda keluarkan pun cukup hemat, yakni hanya berkisar 5 sampai 6 jutaan saja untuk satu unit kamera Nikon D3300 lengkap dengan kitnya. Kualitas gambar yang cukup bagus dan tajam akan memberikan keleluasaan dalam mengembangkan hobi fotografi Anda.
2. Nikon D5500
Dengan harga sekitar sembilan jutaan saja, Anda sudah bisa memiliki kamera Nikon D5500 yang sudah dilengkapi dengan kit II. Dari segi pegangan, kamera ini terbilang cukup mudah digenggam karena ukuran yang ringkas. Selain itu kamera ini dilengkapi pula dengan ISO tajam dan kualitas gambar yang cukup mumpuni.
3. Nikon D610
Untuk yang berniat mencoba memulai karier fotografi dengan kamera Nikon berlevel profesional, Anda bisa mencoba untuk menyunting kamera Nikon D610. Harga per unitnya adalah 17 juta rupiah, namun belum dilengkapi dengan lensa kit. Meskipun begitu, Nikon D610 adalah kamera full frame termurah di kelasnya.
4. Nikon D810
Baca juga : Ini Dia Daftar Harga Kamera Canon Terbaru |
Itulah daftar harga kamera Nikon yang direkomendasikan untuk Anda. Seri-seri di atas terbukti sudah menjadi seri favorit pecinta fotografi ataupun brand kamera Nikon khususnya. Kualitas gambar yang semakin baik akan didapat jika Anda juga melengkapinya dengan banyak berlatih.